MTsN 3 Banjarmasin Sukses Memboyong 6 Piala

BANJARMASIN. Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Kota Banjarmasin berhasil memboyong enam piala dalam rangka Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag Kota Banjarmasin yang ke- 74, Senin (06/01/20) di halaman Kemeng Kota Banjarmasin.
 
Kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka Hari Amal Bakti (HAB) Kemeng Kota Banjarmasin dilaksanakan pada 09 s.d 20 Desember 2019 di tingkat SMP/MTs sederajat se Kota Banjarmasin tersebut MTsN 3 Kota Banjarmasin memboyong 6 piala yaitu: Juara 1 Fashion Show putri (untuk Guru), Juara 1 fashion show putri (untuk Siswa), Juara 3 fashion show putra (untuk Siswa), Juara 2 tenis meja ganda (untuk guru), Juara 2 tenis meja putri (untuk siswa), dan Juara 3tenis meja putri (untuk siswa).

Sementara Wakamad Kurikulum MTsN 3 Kota Banjarmasin Rofi Bushairi, S.Pd mengatakan sangat bersyukur atas semua prestasi yang telah diraih guru dan siswa MTsN 3 Kota Banjarmasin mengapresiasi prestasi yang telah diraih dan mengharapkan kedepan prestasi yang sudah diraih dapat ditingkatkan.


“Semoga guru maupun siswa MTsN 3 Kota banjarmasin semakin sukses dan dapat mempertahankan prestasi yang telah diraih. Keberhasilan ini tidak terlepas  dari kesungguhan dan kerja keras selama ini,” ujarnya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "MTsN 3 Banjarmasin Sukses Memboyong 6 Piala"

Posting Komentar